-->

Cara Membuat Beef Bruschetta







Beef bruschetta-nya Pizza Hut ini lumayan DEP SEDEP. Garingnya pas. Ada jagungnya pula. 







Bahan-bahan:
- Roti baguette (potong hingga menjadi dua bagian yang besarnya sama). Apa itu roti baguette, bisa dilihat: banh mi bo lui.
- Seperempat irisan dari roast beef.
- Irisan kecil keju (coba gunakan bleu cheese atau kalau ada, Cypress Grove Humboldt Fog).
- Lobak yang sudah dicincang dan dibumbui (nama lainnya, horseradish).
- Bawang merah.

Cara membuat:
1. Iris roti baguette tipis-tipis. Ketebalannya harus setengah inchi.
2. Oleskan irisan roti baguette dengan horse radish.
3. Ambil roast beef yang sudah diiris. Setelah ditaburi dengan horseradish, gulung roast beef tersebut.
4. Potong kejunya hingga lebih kecil daripada roast beef-nya. Sebab, nanti keju inilah yang akan kita taburkan ke atas rotinya.
5. Begitu kita sudah meletakan gulungan roast beef dan irisan keju tadi (urutannya: roti baguette - gulungan roast beef - taburan keju), kalian bisa taburkan bawang merah. Ingat, ini hanya opsi. Bawang merah digunakan untuk menguatkan rasa.
6. Selesai sudah. Silahkan, masukkan roti tersebut ke dalam oven.





* Resepnya diadaptasi dari situs ini: Dapsmagic


No comments:

Post a Comment

Silakan berkomentar dengan bahasa yang sopan! Komentar-komentar yang bermuatan negatif akan dihapus.