Rumah Makan Rimo Brastagi ini salah satu tempat kuliner di Tangerang yang layak dikunjungi buat kalian, para penggila masakan dari tanah Sumatera Utara. Sudah bukan menjadi rahasia lagi, daerah pesisir Sumatera Utara (terutama yang mengarah ke Selat Malaka) sudah dikenal sebagai surga kuliner. Sampai-sampai muncul istilah: "Orang sana kalau soal makanan enak, ke mana pun akan dikejar. Gara-gara soal makanan enak, jarak 2 km itu bagi mereka kayak sejengkal." Busyet!
Hari minggu ini, salah satu admin GETO KATANYA diajak salah satu kerabatnya untuk mengunjungi Rumah Makan Rimo Brastagi. Katanya, kwetiau B2 (pork) buatan mereka sangat DEP SEDEP. Layak dicicipi banget. Oke, Admin setuju!
Tadinya, Admin mau membeli untuk empat orang. Karena selain buat Admin sendiri, juga buat ketiga saudara sepupunya. Tapi kerabat ini berkata, "Udah, beli dua aja. Mi-nya banyak banget, Min. Nanti takut nggak habis kalau beli empat." Admin menurut saja.
![]() |
Tanto & Kezia tengah menunggu pesanan. |
Well, sang kerabat itu benar. Setelah memesan bihun B2 (berhubung kwetiau habis), barulah terbukti benar. Porsinya sangat melimpah ruah. Jadi ingat mirip dengan bakmi yang dijual di daerah Komplek Ciledug Indah 2. Saat itu, Admin sampai kekenyangan hingga mau buang air. Untungnya, karena sudah diingatkan, kejadian yang sama bisa dihindari.
Foto di atas itu daftar menu Rumah Makan Rimo Brastagi. Bisa terlihat, tidak? Khas daerah sana, kan? Anyway, bihunnya sangat DEP SEDEP. Olahan dagingnya luar biasa. Tidak keempukan, tidak kekerasan (bahasa salah satu Admin, atos). Mantap!
![]() |
Tuh, lihatlah! Sekotak saja, porsinya banyak sekali, iya?! Sampai jadi bisa dibagi-bagi begitu. |
Bihun B2 ini--selain DEP SEDEP--harganya lumayan murah. Hanya Rp 25.000. Porsinya gila-gilaan malah. Kalau jadi ngiler, bihun B2 ini berlokasi di:
Ruko Valencia, Jalan Boulevard Graha Raya Blok JC nomor 20, Pakujaya, Serpong Utara.
Buat kalian yang tinggal di kawasan Ciledug, lumayan dekat, tuh!
By the way, cek video keseruan salah satu Admin saat tengah berburu dongkal:
No comments:
Post a Comment
Silakan berkomentar dengan bahasa yang sopan! Komentar-komentar yang bermuatan negatif akan dihapus.